Hari Batik Nasional

Dari tahun 2009, setiap tanggal 2 Oktober selalu diperingati Hari Batik Nasional. Pemilihan Hari Batik Nasional pada 2 Oktober berdasarkan keputusan UNESCO yaitu Badan PBB yang membidangi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan, yang secara resmi mengakui batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia. UNESCO memasukkan batik dalam Daftar Representatif Budaya Tak benda Warisan Manusia. Pengakuan terhadap batik merupakan pengakuan internasional terhadap budaya Indonesia.

Pengembangan batik banyak dilakukan pada zaman Kesultanan Mataram lalu berlanjut pada Kasunanan Surakarta dan Kesultanan Yogyakarta, yang kemudian dikenal sebagai batik Solo dan batik Yogya. Seni batik meluas diakhir abad 18 dan sepanjang abad 19. Hingga awal abad ke-20, masyarakat Jawa hanya mengenal batik tulis.

Kini, di era milenial desain batik semakin kekinian. Tak hanya motif, perpaduannya dengan kebaya yang kerap ditampilkan dalam beragam peragaan busana batik. Tiada lagi kesan kuno, menggunakan batik dengan desain yang menarik justru menjadi pilihan tak hanya orang-orang Indonesia, tapi juga selebriti Hollywood. Sebut saja Jessica Alba, Julia Roberts, Jackie Chen, istri pangeran Inggris, Kate Middleton, juga Barack Obama dan Nelson Mandela.

Ada banyak macam batik di Indonesia seperti:

  • Batik solo

Wisata-batik-solo-di-warung-dlidir-murah

  • Batik Pekalongan

 

  • Batik Yogyakarta

Referensi

http://news.liputan6.com/read/3114850/tengok-sejarah-batik-dari-masa-ke-masa

https://id.wikipedia.org/wiki/Hari_Batik_Nasional

http://agungputranepakmulyadi.blogspot.co.id/2013/10/macam-macam-batik-jawa-tengah.html

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *